1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Angela Merkel Rintis Pembaruan Partai CDU

27 Februari 2018

Sekalipun ada kritik, Kanselir Jerman Angela Merkel berhasil menghimpun dukungan untuk agenda pemerintahannya. Sekaligus merintis langkah pembaruan CDU dengan tokoh-tokoh muda.

https://p.dw.com/p/2tOle
Deutschland Annegret Kramp-Karrenbauer ist neue Generalsekretärin der CDU
Foto: Reuters/H. Hanschke

Kongres Partai CDU akhirnya memberi dukungan besar kepada ketua umumnya Angela Merkel untuk kembali memimpin pemerintahan dalam koalisi dengan kubu Sosialdemokrat SPD. Sekalipun sebelumnya menghadapi kritik gencar, Merkel mampu menenangkan partainya dengan menarik tokoh-tokoh muda ke dalam kabinet dan jajaran pimpinan partai. Hanya 27 dari hampir seribu anggota delegasi yang memberi suara tidak setuju.

Salah satu tokoh partai yang dipromosikan Angela Merkel adalah mantan perdana menteri di negara bagian Saarland, Annegret Kramp-Karrenbauer, sering disebut dengan akronimnya AKK (foto artikel). Dia dicalonkan Merkel untuk posisi Sekretaris Jenderal, dan kongres CDU memilih AKK dengan hampir 99 persen suara delegasi. Dari 975 delegasi yang hadir, hanya sembilan orang memberikan suara tidak setuju.

Deutschland | MdB Anja Karliczek, CDU
Anja Karliczek, calon menteri Pendidikan dan Ilmu PengetahuanFoto: imago/M. Popow

Ketika berpidato di hadapan anggota kongres, AKK yang tampil bersemangat mendapat sambutan meriah. Dia menjanjikan diskusi dan debat luas mengenai haluan dan agenda partai di masa depan. Namun secara tegas menolak upaya menggeser CDU lebih ke kanan. "CDU adalah partai rakyat, dan harus berada di tengah," kata AKK, yang menundurkan diri dari jabatannya sebagai perdana menteri di Saarland untuk pindah ke Berlin dan bergabung dalam kabinet baru.

Jajaran Menteri CDU dalam kabinet baru

Angela Merkel juga mencalonkan salah satu tokoh muda CDU, Jens Spahn (37 tahun), yang dikenal sebagai pengeritiknya yang paling sengit, untuk menjadi Menteri Kesehatan. Beberapa pengamat menyebut ini adalah langkah cerdik ketua umum CDU, yang lain menyebut Merkel tidak punya alternatif lain untuk meredam kritik yang semakin gencar.

CDU Jens Spahn - CDU-Parteitag 2014
Jens Spahn, pengeritik Angela Merkel yang ditarik jadi anggota kabinet baru sebagai Menteri KesehatanFoto: pictue-alliance/Sven Simon/M. Ossowski

Kejutan lain adalah masuknya nama Anja Karliczek (46 tahun) sebagai Menteri Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan. Perempuan pakar ekonomi itu sebelumnya tidak sering tampil di publik maupun dalam forum partai. Namun dia disebut-sebut sebagai pendukung loyal Merkel.

Julia Klöckner (45 tahun) yang cukup populer di kalangan CDU akan menjadi Menteri Pertanian. Dia memang sudah pernah bekerja sebagai salah satu pejabat tinggi di kementerian itu. Bekas Ratu Anggur Jerman tahun tahun 1995 itu punya dukungan luas, tidak hanya di kalangan partai.

Sedangkan Ursula von der Leyen (59 tahun) akan tetap memimpin Kementerian Pertahanan. Peter Altmaiaer (59 tahun) akan mengambil alih Kementerian Ekonomi dan Energi, salah satu resor terpenting bagi CDU, di samping resor Kementerian Keuangan yang jatuh ke tangan SPD, suatu hal yang mengundang kritik keras banyak anggota CDU.

CDU-Bundesparteitag
Julia Klöckner, Ratu Anggur Jerman (Weinkönigin) dari tahun 1995 akan menjadi Menteri PertanianFoto: picture-alliance/dpa/B.Von Jutrczenka

Menunggu keputusan SPD

Setelah CDU dan CSU menyetujui perjanjian koalisi, kini semua menunggu keputusan partai SPD, yang menempuh cara lain. SPD menggelar jajak pendapat lewat surat di kalangan anggotanya, apakah mereka menyetujui perjanjian koalisi atau tidak.

Untuk itu, jajaran pimpinan SPD melakukan kunjungan ke berbagai kota mempromosikan agenda mereka untuk pemerintahan yang baru. Calon Ketua Umum SPD Andrea Nahles menyatakan optimis, mayoriotas dari lebih 460 ribu anggota SPD akan menyetujui proposal mereka.

Namun banyak juga anggota SPD yang menyatakan akan memberikan suara tidak setuju. Gerakan Muda SPD, JUSO, bahkan menggelar kampanye tandingan untuk menolak keikutsertaan SPD dalam kabinet Angela Merkel. Hasil jajak pendapat SPD baru akan diumumkan tanggal 4 Maret 2018.

hp/yf (dw, dpa)