1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Bill Clinton hari ini di Banda Aceh

30 Mei 2005
https://p.dw.com/p/CNOK

Male

Mantan Presiden AS Bill Clinton hari Minggu kemarin membatalkan kunjungannya ke pulau karang di Maladiva, namun berjanji akan mengupayakan lebih banyak dana bantuan guna memajukan turisme di kawasan wisata yang paling eksotis di Asia. Deputi Clinton, Erskine Bowles, namun membantah berita bahwa Clinton yang berusia 58 tahun , yang tahun lalu, menjalani operasi jantung, karena kelelahan membatalkan kunjungannya ke pulau karang Laamu. Bowles menekankan, tidak akan ada perubahan selanjutnya dalam program kunjungan Clinton yang akan mengakhiri kunjungan ke empat negara, hari Senin ini , dengan 6 atau 7 pertemuan di kota Banda Aceh. Sebelumnya Clinton mengunjungi India dan Sri Lanka.