Boateng Selamatkan Bayern, Schalke Kejutkan Mourinho
FC Bayern tampil dominan, tapi seperti tanpa ide. Gol baru jatuh di menit 90 lewat tendangan Jerome Boateng. Sementara itu, Schalke yang terpuruk di Bundesliga tampil meyakinkan dan memaksakan hasil seri dengan Chelsea.
Gol di Menit 90
Tendangan keras Jerome Boateng yang mengenai punggung Mario Götze akhirnya berhasil menembus gawang Joe Hart. 1:0 berakhir hingga peluit wasit berbunyi. FC Bayern memastikan tiga poin penting di Grup E.
Guardiola Emosional
"Gol adalah bagian tersulit dari pertandingan," ujar pelatih Bayern Pep Guardiola. Sepanjang pertandingan ia terus berdiri di sisi lapangan dan berteriak memberi arahan bagi pemainnya. "Kami mencoba dan kami layak menang. Kami sadar betapa beratnya grup ini dan kemenangan di pertandingan pertama adalah hal yang sangat penting bagi kami."
Lewandowski Kembali Gagal
Tidak seperti Ciro Imobile yang sukses mencetak gol pertamanya bagi BVB di Liga Champions, Robert Lewandowski masih harus menunggu. Ia tidak tampil maksimal dan gagal memanfaatkan beberapa kesempatan.
Aksi 'The Hunter'
Terpuruk di Bundeslia seperti memberi motivasi tambahan bagi Schalke di Liga Champions. Tim yang tidak diunggulkan ini memperlihatkan barisan belakang yang tangguh dan serangan yang efektif saat berhadapan dengan FC Chelsea. Gol cantik Klaas-Jan Huntelaar memastikan skor 1-1 hingga akhir pertandingan.
Mourinho Kecewa
Jelang pertandingan, banyak pengamat yang yakin bahwa Chelsea akan pesta gol. Tapi pelatih Jose Mourinho membangkucadangkan beberapa pemain penting, seperti Diego Costa, untuk menyimpan tenaga bagi pertandingan di Liga Inggris akhir pekan ini. Striker veteran Didier Drogba gagal memenuhi harapan pelatihnya.