1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Brussel Lumpuh, 16 Tersangka Teroris Ditangkap

23 November 2015

Belgia tenggelam dalam darurat keamanan setelah adanya ancaman serangan teror di Brussel. Pemerintah memperpanjang status bahaya IV di kota tersebut. Sebanyak 16 tersangka ditangkap.

https://p.dw.com/p/1HAX5
Brüssel Höchste Terrorwarnstufe Sicherheitskräfte
Foto: Getty Images/AFP/N. Lambert

Sejak Sabtu pagi Brussel menjelma bak kota mati. Toko-toko tutup. Sekolah dan universitas diliburkan. Kereta bawah tanah tidak lagi berfungsi dan penduduk dihimbau tidak keluar rumah. Di setiap sudut kota aparat keamanan bersenjata lengkap bergerombol mengawasi pejalan kaki yang lewat.

Hingga Senin (23/11) ibukota Belgia itu masih berlaku status bahaya level IV, yang tertinggi. "Kami mengkhawatirkan serangan yang serupa seperti di Paris," ujar Perdana Menteri Belgia, Charles Michel.

Sejak akhir pekan kepolisian sudah merazia 22 rumah di Brussels dan Charleroi, sebuah kota kecil di selatan. Sebanyak 16 orang diamankan lantaran diduga terlibat dalam ancaman serangan teror di Belgia.

Kendati begitu aparat keamanan "tidak menemukan senjata atau bahan peledak," kata Jaksa Agung Eric van der Sypt. Tapi "investigasinya terus berlanjut," imbuhnya. Salah seorang yang ditangkap mengalami luka-luka karena ia menabrakan mobil yang ia kendarai ke kerumunan mobil polisi saat mencoba kabur.
Yang jelas selama razia kepolisian Belgia tidak menemukan Salah Abdeslam. Tersangka pelaku serangan di Paris yang menewaskan lebih dari 130 orang itu masih dinyatakan buron sejak Jumat, 13 November silam.

Pada Senin pagi situasi di Brussel masih mencekam. Anggota kepolisian dan pasukan elit Belgia berjaga-jaga di sekitar tempat-tempat yang ramai manusia. Beberapa kali mereka tiba-tiba menutup jalan dan meneriaki pejalan kaki agar menjauh.

Perdana menteri Michel mengklaim pihaknya memiliki bukti, bahwa akan ada serangan teror "di berbagai tempat" di Brussels. Ia mengatakan aparat keamanan mempunyai "informasi yang sangat akurat," perihal rencana serangan, seperti yang terjadi di Paris.

Brüssel Höchste Terrorwarnstufe Sicherheitskräfte
Aparat keamanan di Brussels memeriksa setiap pejalan kaki yang dinilai mencurigakan. Hingga Senin (23/11) situasi di ibukota Belgia itu masih mencekam.Foto: Reuters/Y. Boudlal
Brüssel Höchste Terrorwarnstufe Sicherheitskräfte
Aparat keamanan bersenjata lengkap berpatroli di tengah jalan yang ditutup di Brussels, ibukota Belgia.Foto: Reuters/Y. Boudlal

Status bahya IV di Brussel akan berlaku setidaknya hingga Senin sore. Setelah itu baru diputuskan apakah status tersebut akan dipertahankan. "Kami juga tidak senang dengan situasi ini. Tapi kami harus bertanggungjawab," menangkal ancaman, ujar PM Charles Michel. Kecuali Brussels, pemerintah menetapkan status bahaya III untuk semua Belgia.

rzn/yf (afp,ap,dpa)