1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Dortmund Gagal Raih Poin Penuh

11 Maret 2012

Sementara Bayern München menang besar atas Hoffenheim, Dortmund hanya bermain seri melawan Augsburg. Köln berhasil menang atas Berlin dengan hanya 9 pemain.

https://p.dw.com/p/14Iyk
Foto: dapd

Borussia Dortmund tidak bermain selayaknya tim favorit pada hari pertandingan ke-25 lanjutan kompetisi liga Jerman, Bundesliga. Mereka bermain 0-0 dengan FC Augsburg yang terancam degradasi.

Setelah babak pertama yang tidak menghasilkan peluang bagi kedua tim, partai menjadi menarik begitu tim bertukar sisi. Namun, tetap gol tidak tercipta. Hasil seri ini berarti Dortmund kehilangan dua poin dari keunggulan 7 poin atas Bayern München. Dortmund masih memimpin klasemen sementara dengan 56 poin.

Jangan lupakan Bayern München!

Bayern München menggilas 1899 Hoffenheim dengan skor telak 7:1. FC Hollywood seakan ingin menunjukkan, agar Bundesliga tidak lagi meremehkan prestasinya. Tiga gol dari Mario Gomez (menit 5, 35, dan 48), dua gol Arjen Robben (tendangan penalti menit 12, menit 29) dan satu gol masing-masing dari Toni Kroos (menit 18) serta Franck Ribery ( menit 58). Hoffenheim hannya membalas dengan satu gol Luis Gustavo di menit ke 85. Tim asuhan pelatih Markus Babbel, yang pernah bermain untuk Bayern, tidak menunjukkan usaha untuk membalas "pembantaian" tersebut. München dengan 51 poin kini hanya tertinggal 5 poin dari Dortmund. Sementara Hoffenheim bertahan di 30 poin merosot ke posisi 12.

Fussball 1. Bundesliga 25. Spieltag, FC Bayern Muenchen gegen TSG 1899 Hoffenheim in Allianz-Arena Muenchen
Foto: picture alliance/augenklick/GES

Borussia Mönchengladbach juga gagal untuk terus bersaing di puncak klasemen. Mereka tidak bisa unggul dari SC Freiburg dan hanya meraih skor akhir 0:0. Gladbach berada di peringkat ketiga dengan 48 poin, sementara Freiburg dengan 22 poin di peringkat 17.

Calon peserta piala Liga Eropa bertambah

Kemenangan di kandang menjadikan Mainz 05 dan Wolfsburg sebagai pemburu posisi perwakilan ke Liga Eropa. Wolfsburg menang 3:2 atas Bayer Leverkusen. Mainz unggul 2:1 dari FC Nürnberg melalui gol Nicolai Müller dan Mohamed Zidan. Dalam semua enam pertandingannya setelah kembali ke Mainz, Zidan selalu berhasil mencetak gol.

Fussball 1. Bundesliga 25. Spieltag, 1. FSV Mainz 05 gegen 1. FC Nuernberg in Coface Arena Mainz
Foto: dapd

Melalui keberhasilan tersebut, Wolfsburg dan Mainz tidak lagi khawatir akan ancaman degradasi. Masing-masing memiliki 31 poin dan kini berada di posisi lima dan tujuh. Nürnberg juga mencapai 31 poin, sementara Leverkusen dengan 40 poin berada di posisi kelima.

Tiga poin bagi Köln dengan tiga kartu merah

Menang tipis 1:0 atas Hertha BSC adalah langkap penting bagi FC Köln untuk tidak terjerumus ke papan degradasi. Setelah 36 menit, Christian Clemens berhasil mencetak gol. Berlin bermain terlalu pasif dan baru bangkit di babak kedua. Setelah kartu merah bagi pemain tengah Köln Mato Jajalo yang melakukan foul keras terhadap kapten Hertha Levan Kobiashvili, Köln mengubah strategi dan bermain defensif untuk mempertahankan keunggulan. Kobiashvili kemudian juga harus keluar dari lapangan setelah bertengkar dengan Lukas Podolski. Poldi juga mendapat kartu merah. Untuk beberapa pertandingan berikut, Köln tidak akan bisa menurunkan pemain bintangnya.

Fussball 1. Bundesliga 25. Spieltag, 1. FC Koeln gegen Hertha BSC in RheinEnergie Stadion Koeln
Foto: picture-alliance/dpa

Andreas Sten-Ziemons / Vidi Legowo-Zipperer