1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Angela Merkel Ulang Tahun ke-60

Kay-Alexander Scholz17 Juli 2014

Angela Merkel saat ini dianggap sebagai salah satu perempuan paling berkuasa di dunia. Di Jerman dan Eropa, ia diakui sebagai pemimpin yang kerja keras, pragmatis dan bersahaja.

https://p.dw.com/p/1CeMv
Foto: DW/Bernd Riegert

Bulan Mei lalu, majalah Forbes mendaulat Kanselir Jerman Angela Merkel sebagai Tokoh perempuan paling berkuasa di dunia, untuk keempat kalinya selama empat tahun terakhir. Di Jerman, Merkel sampai saat ini menjadi tokoh politik yang paling populer.

Tanggal 17 Juli 2014, Merkel genap berusia 60 tahun. Apa rahasia keberhasilannya? Kalau ditanya para pemilih, mereka menyebut bahwa Merkel adalah pemimpin yang otentik. Ia punya kekuasaan besar, tetapi ia tidak berubah banyak dan tetap bersahaja.

Merkel tidak senang berbicara gembar-gembor. Ucapannya selalu penuh pertimbangan, jarang terlihat emosi, tapi ia juga bisa menunjukkan empati. Ia memberikan kesan stabilitas di masa-masa Jerman menghadapi krisis. Pesannya selalu: Jerman akan bangkit jauh lebih baik setelah melalui krisis.

Bukan janji kosong

Apa yang dijanjikan Merkel memang terbukti. Pada masa jabatan ketiganya, angka pengangguran di Jerman terus turun, tingkat pertumbuhan merangkak naik. Di partainya CDU, Merkel sekarang memimpin tanpa saingan. Ia praktis bisa menentukan sendiri, kapan akan menyerahkan kekuasaan.

Angela Merkel, seorang anak pendeta yang kemudian jadi ahli fisika, meniti karir politiknya dari bawah. Ketika Jerman Timur membubarkan diri dan bergabung dengan Jerman Barat, ia terjun ke politik dan bergabung dengan CDU, partai konservatif yang didominasi kaum pria.

Banyak yang awalnya memandang rendah Merkel, yang terlihat lugu dan selalu sopan santun. Namun ia tetap berambisi besar menaiki jenjang politik. Merkel kemudian diangkat menjadi menteri dibawah Kanselir Helmut Kohl, setelah itu ia menjadi Sekretaris Jendral CDU.

Ketika CDU mengalami krisis skandal sumbangan ilegal partai, dan Helmut Kohl terpaksa mengundurkan diri dari jabatan Ketua Umum, Angela Merkel mengambil alih. Satu persatu pesaing dan penentangnya terpaksa mundur. Ia mulai merombak politik CDU dan akhirnya terpilih sebagai Kanselir Jerman tahun 2005.

Tantangan Baru?

Angela Merkel saat ini dipandang sebagai pemimpin terkuat Eropa. Menghadapi krisis di Ukraina, Merkel mengambil peran penting menjadi penghubung antara Presiden AS Barack Obama dan Presiden Rusia Vladimir Putin.

Di kalangan politik Berlin kini beredar kabar bahwa Merkel tidak ingin mengajukan diri lagi untuk masa jabatan keempat. Ia akan mengakhiri masa jabatannya pada 2017, atau mungkin juga sebelum itu.

Beberapa pengamat mengatakan, Merkel akan menjadi politisi Eropa atau mungkin juga ke PBB. Merkel sendiri tetap berdiam diri tentang rencana politiknya memasuki usia 60 tahun. Ia memang jarang berbicara tentang rencana dan kehidupan pribadinya. Ia lebih senang melewati waktu luang dengan suami keduanya, Joachim Sauer, jauh dari sorotan publik.