Militan Palestina duduki kantor pemerintahan otonomi
12 Agustus 2004Iklan
GAZA: Anggota kelompok militan Palestina menduduki sebuah kantor pemerintahan otonomi Palestina di Rafah, dan menuntut Israel membayar ganti rugi untuk rumah-rumah yang dihancurkan. Sekitar 30 orang bersenjata menyerbu kantor tersebut dan memaksa para pegawainya keluar, demikian keterangan seorang pegawai. Sebelumnya, militer Israel merubuhkan beberapa rumah di Rafah dekat perbatasan ke Mesir. Seorang wakil militer Israel mengatakan, bangunan yang dihancurkan digunakan oleh kelompok militan mempersiapkan serangannya. Namun pihak Palestina menerangkan, Israel hanya ingin memperluas zona penyangga di perbatasan ke Mesir.