Jerman Terbelah Tanggapi Prospek Merkel Jadi Kanselir Lagi
2 Februari 2018Televisi Jerman, ARD, hari Kamis (02/02) menerbitkan hasil survey bulanan "Deutschlandtrend", yang menunjukkan berkurangnya dukungan bagi Angela Merkel untuk memangku masa jabatan keempat kalinya sebagai kanselir.
Hanya 51 persen responden mengatakan opitimis. Padahal enam bulan lalu dukungan untuk Merkel masih mencapai sekitar 70 persen.
"Deutschlandtrend" juga melaporkan bahwa 46 persen menentang jabatan kanselir keempat kalinya untuk Merkel. Menurut survei tersebut, 71 persen responden mengatakan bahwa mereka kehilangan kesabaran dengan lamanya waktu yang dibutuhkan untuk membentuk pemerintah setelah pemilihan umum pada bulan September 2017.
SPD mencapai rekor terrendah
Survei tersebut juga menunjukkan adanya penurunan dukungan yang signifikan terhadap Partai Sosial Demokrat (SPD). Partai ini meraih hasil pemilu terburuk dalam sejarah, dengan hanya meraih 20,5 persen suara pada pemilu tahun 2017.
Menurut survei, jika pemilihan umum baru diadakan hari Minggu ini (04/01) partai SPD hanya akan meraih 18 persen suara. Penurunan popularitas ini diperkirakan setelah SPD mengambil keputusan untuk melakukan pembicaraan koalisidengan partai konservatif Merkel CDU.
Terbelah karena koalisi besar
Bulan lalu, SPD sepakat untuk menggelar perundingan koalisi resmi bersama CDU, meski komite pemuda partai tersebut menentangnya. Padahal sesaat setelah pengumuman hasil pemilu 2017, SPD mengumumkan akan duduk di bangku koalisi.
Survei Deutschlandtrend juga menunjukkan perpecahan internal dalam tubuh SPD, terkait tema pembentukan pemerintahan koalsi dengan partai CDU dan CSU.
Dari responden yang diidentifikasi sebagai anggota SPD, 52 persen mengatakan bahwa mereka menganggap "koalisi besar" sebagai hal positif, sementara 46 persen mengatakan bahwa mereka memandangnya secara negatif.
Lewis Sanders IV (vlz/as)