1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

PARIS: Vonis dalam kasus suap Elf. Pengadilan Perancis menjatuhkan...

13 November 2003
https://p.dw.com/p/COpn
hukuman 15 bulan penjara dan denda 1,5 juta Euro kepada konsultan Jerman Dieter Holzer. Ia dikhukum sehubungan dengan kasus penyogokan oleh perusahaan minyak Perancis Elf Aquitäne. Holzer dan mitra usahanya dari Perancis awal tahun 90-an terlibat dalam transaksi penyulingan minyak Leuna di Jerman Timur, yang dibeli Elf Aquitäne. Elf, yang merupakan perusahaan negara, ketika itu membayar komisi senilai 39 juta Euro. Namun menurut pengadilan, tidak jelas komisi itu dibayar untuk jasa apa. Karena itu, uang itu harus dikembalikan. Perusahaan Elf Aquitäne diketahui menyalurkan uang ke kas gelap, untuk menyuap para politisi. Mantan Direktur Elf, Loik Le Floch-Prigent dijatuhi hukuman 5 tahun. Holzer sempat diberitakan membayar uang sogok pada pejabat tinggi Jerman sehubungan dengan penjualan Leuna. Namun pengadilan di Perancis menyatakan, tidak ada bukti untuk tindak korupsi di Jerman.