Pembicaraan Liberalisasi Perdagangan Dunia Gagal
21 Juni 2007Iklan
POSTDAM:
Perundingan antara Uni Eropa, Amerika Serikat, India dan Brasil, yang dikenal dengan sebutan kelompok G-4 di Postdam untuk meningkatkan liberalisasi perdagangan dunia, mengalami kegagalan. Negara diambang industri, seperti India dan Brasil tetap bertahan dengan tuntutannya agar negara industri membuka pasar, terutama bagi produk pertanian. Negara industri sebagai imbalannya menuntut ditingkatkannya pembukaan pasar bagi produk industri dan jasa. Dikedua sektor itu, masih jauh untuk dicapai kesepakatan. Perundinganmnya dinilai sebagai peluang terakhir untuk mencapai solusi sementara , serta menghindarkan gagalnya putaran Doha dari Organisasi Perdagangan Dunia WTO sanpai akhir tahun ini.