Penyerahan Pesawat Airbus 380
15 Oktober 2007Iklan
TOULOUSE:
Industri pesawat terbang Eropa Airbus menyerahkan pesawat pertama dari jenis A380 kepada perusahaan penerbangan „Singapore Airlines“. Pesawat bertingkat dua itu diserahkan di Toulouse.Sehubungan terdapat masalah dalam pembuatannya, penyerahan pesawatnya tertunda selama satu setengah tahun. Sepuluh hari setelah diserahkannya pesawat penumpang terbesar didunia itu, untuk pertama kalinya akan melakukan penerbangan komersil antara Singapura dan Sydney.