1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pertempuran di Libanon Semakin Memanas

23 Mei 2007
https://p.dw.com/p/CKLa

Beirut:
Pertempuran antara tentara Libanon melawan kelompok radikal Fatah al-Islam di utara negeri itu semakin memanas. Sebelumnya, gencatan senjata yang diumumkan Fatah al-Islam cuma bertahan selama satu jam. Selama gencatan senjata berlangsung, Perserikatan Bangsa-Bangsa memasok para pengungsi yang tinggal di kamp pengungsian Palestina Nahr al-Bard dengan makanan, air bersih dan obat-obatan. Pemerintah Libanon sendiri bersikeras menghancurkan kekuatan Fatah al-Islam dengan operasi militer. Sementara Fatah al-Islam mengancam akan memperluas perang saudara ke seluruh Libanon, jika pemerintah tidak menghentikan serangan militernya.