1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pertemuan Paus Benediktus ke-16 dengan Dalai Lama

14 Oktober 2006
https://p.dw.com/p/CLJL

ROMA: Paus Benediktus ke-16 bertemu dengan Dalai Lama untuk pembicaraan bersifat pribadi. Vatikan tidak memberi keterangan lebih lanjut tentang pertemuan Sri Paus dengan pimpinan agama Budha di Tibet itu dan hanya menyebut kunjungan ramah tamah pribadi untuk tema keagamaan. Sebelumnya tiga tahun lalu Paus Yohanes Paulus II bertemu dengan Dalai Lama. Juga saat itu Vatikan berupaya menekan arti pertemuan tersebut seminim mungkin, untuk menghindari gangguan hubungan dengan Cina yang selama ini sudah berada dalam keadaan dingin.