Puisi Perpisahan "Dear Basketball" oleh Kobe Bryant yang Diangkat Menjadi Film Animasi Kembali Viral
Berita kematian legenda basket LA Lakers, Kobe Bryant mengguncang dunia. Link ke film animasi "Dear Basketball" yang diangkat dari surat pensiun Kobe dari basket banyak dibagikan warganet sebagai apresiasi terakhir.
Puisi "Dear Basketball" oleh Kobe Bryant yang menggetarkan hati para fans
Puisi berjudulkan "Dear Basketball" dituliskan Kobe Bryant khusus untuk sebuah momen penting dalam karirnya, yaitu saat ia bermain di musim terakhirnya bersama Lakers pada tahun 2015. Karya ini dipublikasikan di laman The Players' Tribune, media jurnalisme olahraga yang rutin mengunggah karya tulisan dari para atlit dari berbagai cabang olahraga.
Puisi dijadikan film animasi oleh Glen Keane, animator di Walt Disney
Kobe merangkul animator Glen Keane untuk membuat film animasi dari puisinya. Alasan Kobe memilih animasi dibandingkan dengan cuplikan asli hidupnya adalah, "animasi dapat menangkap emosi suatu cerita dengan lebih menarik dan lebih hidup daripada aksi langsung."
"Dear Basketball" cerita cinta Kobe Bryant terhadap basket sejak kecil
Dalam puisi perpisahannya, Kobe menceritakan dengan emosional bagaimana ia jatuh cinta sejak kecil dengan basket, perjuangan serta pengorbanan yang telah ia berikan kepada basket, hingga tulisan bahwa walaupun hati dan pikiran ia masih tetap ingin berjuang, Kobe sadar bahwa tubuhnya tidak mampu mengimbangi ambisinya yang tidak akan padam pada olahraga ini.
Dianugerahi beberapa penghargaan
Film animasi "Dear Basketball" berhasil memenangkan lima penghargaan. Dua penghargaan diantaranya adalah dari Oscar dan Annie Awards, penghargaan yang dinilai paling bergengsi yang bisa dimenangkan sebuah film animasi. Saat diwawancara, Kobe mengaku lebih grogi saat nominasinya dibacakan di Oscar daripada melakukan lemparan terakhir di detik-detik terakhir yang dapat memenangkan timnya di final.
Dunia internet dan para fans, mengunggah link ke video "Dear Basketball"
Menyusul berita kematiannya, para fans di seluruh dunia berkabung dan membagikan link ke film animasi "Dear Basketball" yang berdurasi kurang dari enam menit tersebut. Film animasi ini dinilai memiliki arti yang lebih kuat setelah kematian legenda basket ini untuk mereka, dan siapapun yang pernah mendengar nama Kobe Bryant. Ed:pn/vlz (dari berbagai sumber)