Sepuluh Alasan Pelesir ke Berlin Jelang Natal
Kota metropolis yang menjadi magnet buat penjelajah malam dari seluruh dunia - Berlin dikenal sibuk dan dinamis. Namun menjelang Natal ibukota Jerman ini menampilkan sisi lain yang tak kalah gemerlap.
Pesona Kota Tua Spandau
Bukan rahasia lagi jika Pasar Natal di kota tua Spandau termasuk yang paling cantik. Lebih dari 250 pedagang makanan dan seniman menjajakan produk dari seluruh dunia. Entah itu Salmon bakar ala Skandinavia atau hiasan pohon natal dari Ukraina, semua berjejalan di antara dagangan tradisional berupa anggur hangat atau sosis bakar.
Gemerlap Istana Charlottenburg
Paras Istana Charlottenburg bergaya barok yang tampil meriah dengan sorotan lampu tembak melatari pasar natal yang digelar di halaman luar. Pasar di sini tergolong unik karena menawarkan juga kemeriahan pasar malam dengan ayunan raksasa, karusel dan berbagai wahana klasik lainnya.
Suasana Natal di Barat Kota
Wajah Gereja Memorial Karl Wilhelm yang menjulang di Breitscheidplatz telah berubah banyak dalam beberapa tahun terakhir. Di sebrang Pasar Natal kini berdiri sederet bangunan baru berupa hotel, restoran dan sebuah shopping mall bernama Bikini Berlin.
Cemerlang Ku’damm
Siapapun yang berjejak di Berlin, Kurfürstendamm alias Ku'damm adalah alamat pertama yang wajib dikunjungi. Menjelang natal, pusat perbelanjaan di jantung Berlin ini berhias diri dengan patung beruang khas Berlin atau Santa Klaus.
Tiga Pohon Cemara buat Kanselir
Biasanya perayaan natal di rumah cuma dihiasi oleh satu pohon natal. Namun buat kantor kekanseliran di Berlin, tiga pohon natal telah berdiri dan dihias sejak akhir November. Sebuah pohon setinggi 15 meter di halaman depan, dan dua lainnya di bagian dalam gedung.
Cahaya Terang Unter den Linden
Untuk kesepuluh kalinya bulevar Unter den Linden tampil meriah dengan cahaya ribuan lampu. Ruas jalan di antara gerbang Brandenburger Tor dan gedung utama universitas Humboldt dihias dengan rantai lampu sepanjang 60 kilometer.
Sihir Bintang di Potsdamer Platz
Siapapun yang bergerak menuju Sony Center di Postamder Platz selepas senja, bisa menikmati pertunjukan cahaya di atapnya yang terdiri dari 100.000 lampu. Uniknya, instalasi ini bisa dilihat sepanjang tahun.
Pesta Natal di Gendarmenmarkt
Suasana tradisional memenuhi pasar natal di Gendarmenmarkt. Di antara menara dan gedung bergaya Barock, pengunjung dimanjakan dengan racikan khas natal berupa makanan dan minuman tradisional, karya seni serta pertunjukan musik.
Kemeriahan Pasar Malam di Alexanderplatz
Penuh warna dan dinamis adalah dua karakter yang menggambarkan pasar natal di Alexanderplatz. Tidak seperti pasar natal pada umumnya, di Alexanderplatz pengunjung dihibur dengan arena ski, karusel dan berbagai jenis permainan yang biasanya ditemui di pasar malam.
Nyanyian Natal di Köpenick
Berawal tahun 2003 dengan 89 peserta, kini lebih dari 27.500 pengunjung memenuhi stadion sepakbola untuk mendendangkan nyanyian natal sembari menikmati anggur hangat dan sepotong kue kering.