Smartphone Layar Hologram buatan Amazon?
14 April 2014Amazon bersiap meluncurkan smartphone di paruh kedua tahun 2014. Demikian menurut laporan harian Wall Street Journal (WSJ), Jumat (11/04/14). Perusahaan ini akan mengumumkan produk baru tersebut pada akhir Juni dan mengirimkan kepada pemesan akhir September. WSJ mengatakan dalam laporannya, informasi tersebut diperoleh dari beberapa pihak yang bisa dipercaya tapi tidak mau disebutkan namanya.
Amazon dikatakan berharap untuk meraih tempat di pasar dengan ponsel yang berbeda dari model yang sudah ada. Layar smartphone buatan Amazon memiliki layar hologram, seperti tiga dimensi, yang bisa dilihat tanpa kacamata khusus. Sumber WSJ juga mengatakan, perusahaan ini telah menunjukkan beberapa versi ponsel ke pengembang di San Francisco dan Seattle.
Awal bulan April, Amazon melansir alat streaming baru, Amazon Fire TV, yang dikatakan mempermudah cara menonton video secara online. Alat ini adalah bagian dari strategi Amazon untuk merambah pasaran multimedia.
Sementara Amazon menolak untuk menanggapi laporan harian Wall Street Journal tentang peluncuran smartphone, ini bukan pertamakalinya sebuah media mengangkat berita semacam itu. Bulan Mei tahun lalu, WSJ melaporkan bahwa Amazon mengembangkan smartphone dengan layar 3-D. Financial Times lima bulan setelahnya memberitakan rencana Amazon merambah pasar smartphone bersama produsen smartphone dan tablet HTC.
Pasar smartphone saat ini didominasi oleh Samsung dan Apple dan produk yang lebih murah dari Cina, seperti Lenovo dan Huawei.
vlz/hp (ap, afp)