1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Mitt Romney : Selamatkan Amerika Serikat

Edith Koesoemawiria31 Agustus 2012

Resmi dinominasi, Romney menjanjikan 12 juta lapangan kerja baru pada Kongres Partai Republik di Stadion Tampa Bay.

https://p.dw.com/p/161TB
Republican presidential nominee Mitt Romney waves as he arrives onstage to accept the nomination during the final session of the 2012 Republican National Convention in Tampa, Florida, August 30, 2012. REUTERS/Adrees Latif (UNITED STATES - Tags: POLITICS ELECTIONS)
Mitt RomneyFoto: Reuters

Saat balon-balon merah, putih dan biru mulai kempes di Stadion Tampa Bay, nyata jelas keceriaan diantara delegasi partai Republik. Caroline Shinkle yang berusia 19 tahun, datang dari Massachussets, negara bagian di mana

Mitt Romney selama empat tahun menjabat gubernur. “Dia mengangkat tema-tema yang tepat, ekonomi, pengalamannya sebagai pebisnis”. Begitu ungkap mahasiswi itu. Sementera Pamela Haynam dari Ohio mengatakan bahwa yang paling disukainya adalah janji Romney untuk membuka lapangan kerja baru dan memangkas utang negara.

Mitt Romney USA Republikaner Kandidat
Mitt Romney bersama istrinya AnnFoto: Reuters

Retorika kampanye Kandidat Presiden partai Republik, Mitt Romney sudah tidak asing. Janji yang ia lontarkan adalah penyelamatan Amerika Serikat, yang bisa menarik keluar dunia dari masa kegelapan menuju masa depan penuh kilau. “Ini adalah untuk mengembalikan citra Amerika”, serunya kepada delegasi yang hadir pada kongres partai di Tampa, Florida. “Amerika akan bangun kembali, mengambil peran pimpinan dan pulih dari kekecewaan dibawah kepresidenan Demokrat, Barack Obama selama empat tahun terakhir.“

"12 juta lapangan kerja baru "

Bagi Romney jelas, masalah ekonomi dan perspektif masa depan merupakan tema yang menentukan dalam pemilihan Presiden 6 November mendatang. Romney menekankan, "Apa yang dibutuhkan negara kita bukan hal yang pelik. Amerika memerlukan banyak lapangan kerja baru." Romney yang multimilyuner dan investor keuangan itu mengulangi janjinya, bahwa selama masa jabatannya nanti ia akan membuka 12 juta lapangan kerja baru, sembari menyampaikan pentingnya liberalisasi ekonomi.

Ia juga mengulangi pernyataan untuk membatalkan reformasi kesehatan yang telah di-golkan oleh Obama. Masalah lingkungan hanya selewatan diungkit oleh Romney. Berpolemik ia mengutarakan, "Presiden Obama berjanji untuk memperlambat kenaikan permukaan air laut dan memulihkan kondisi bumi. Janji saya adalah untuk membantu Anda dan keluarga Anda.“

Dukungan selebriti

Dengan sebuah pertunjukan, bintang Hollywood, Clint Eastwood tampil sebagai seorang yang kecewa dengan Obama. Ia melakukan wawancara imajiner dengan presiden Obama yang di panggung ditampilkan sebagai kursi kosong. Clint Eastwood memberikan dukungannya kepada Romney.

Republikaner Parteitag Clint Eastwood
Clint Eastwood tanya jawab imajinerFoto: Reuters

Juga penyandang Oscar, Jon Voight termasuk salah seorang pendukung Romney. Kepada DW ia mengatakan, Romney pasti akan menang dalam pemilihan Presiden November mendatang karena Romney memiliki integritas, mengutamakan kejujuran dan karena ia mengembalikan kejayaan Amerika. Menurut Voight, „itulah yang menentukan".

Kemandirian Energi

Mitt Romney menuding Presiden Obama telah salah mengarahkan Amerika. Selain membuka lapangan kerja, Romney juga ingin agar Amerika tidak lagi tergantung pada energi impor.

Paul Ryan Tampa Florida Mitt Romney
Paul Ryan bersama Romney d TampaFoto: dapd

Meski memuji politik luar negeri Obama, khususnya atas terbunuhnya Osama bin Laden, Romney mengritik sikap Obama terhadap Iran dan program nuklirnya. Romney menyebut Obama kelewat ragu menghadapi ancaman nuklir Iran dan bahkan tidak memperhatikan negara-negara mitra seperti Israel dan Polandia. Selain itu, Obama ditudingnya terlalu lunak terhadap Presiden Rusia Vladimir Putin. "Di bawah pemerintahan saya, mitra-mitra kita akan merasakan loyalitas yang lebih besar.", begitu tegas Romney.

Romney masih harus meyakinkan rakyat Amerika. Dengan peresmian nominasinya, kini Mitt Romney boleh menggunakan dana kampanye partai yang sudah terkumpul. Dalam minggu-minggu ke depan, presiden Obama juga akan menerima nominasi resmi partai Demokrat di kota Charlotte, North Carolina. Setelah itu, akan mulailah persaingan panas kampanye pemilihan Presiden Amerika Serikat.

Christina Bergmann / Edith Koesoemawiria (dpa, afp)
Editor: Hendra Pasuhuk