1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya
Sosial

Trump Ungkap Kedok Davos

27 Januari 2018

Pidato yang dinanti-nantikan oleh Presiden AS di Davos tidak menyuarakan sesuatu yang baru. Namun penampilan Trump dengan jelas menunjukkan batas ‘kemampuan’ Forum Ekonomi Dunia. Ini pendapat editor DW Andreas Becker.

https://p.dw.com/p/2rcxS
WWF Davos 2018 Trump
Foto: Reuters/C. Barria

Ada banyak spekulasi tentang pidato Presiden AS Donald Trump  pada hari terakhir Forum Ekonomi Dunia Davos (WEF). Apakah dia akan membuat konsesi, memuji perdagangan bebas dan kesepakatan multilateral?

Tapi setelah pidato sepanjang 15 menit itu disampaikan, jelas: Trump mengatakan apa yang selalu dia katakan. Dia memuji kebijakannya, karena ekonomi AS sekarang sedang booming dan menciptakan lapangan kerja. Dia menekankan bahwa kepentingan negaranya secara alami memiliki prioritas baginya - dan setiap kepala negara harus memikirkan hal yang sama. Dia bersikeras bahwa tidak mungkin ada perdagangan bebas tanpa kesepakatan yang adil. Pernyataannya tentang imigrasi (hanya jika menguntungkan AS) serta Korea Utara dan Iran (pertunjukan kekerasan), bukan hal yang baru lagi.

 Redaktur DW Andreas Becker
Redaktur DW Andreas Becker

 Pujian dan mengiklankan diri

Trump rupanya tidak ingin mengalihkan perhatian dari misi utamanya, yakni memperoleh investor baru. Berulang kali ia mengundang para petinggi di Davos untuk berbisnis di Amerika Serikat. "Amerika is open for business " – tegas Trump. Untuk itu ia memastikan pajak rendah, energi murah dan mempermudah proses birokrasi dan peraturan.

Pendiri Forum Ekonomi Dunia Klaus Schwab menyambut reformasi pajak Trump, yang turut memberi dorongan bagi ekonomi dunia. Fakta bahwa IMF menganggap dorongan ini hanya berumur pendek, sebelum defisit anggaran dan utang publik menyebabkan masalah baru, tidak dipermasalahkan. Perwakilan bisnis lainnya, termasuk bos Siemens Joe Kaeser, juga memuji pemotongan pajak Trump untuk perusahaan.

Baca juga:

OXFAM: Kesenjangan Antara Kaya dan Miskin Makin Melebar

Donald Trump di Davos: 'America First' Bukan Berarti 'America Alone'

Inti Forum Ekonomi Dunia

Pidato Trump di Davos seakan memperjelas bahwa semua panel mengenai distribusi kekayaan yang tidak setara, globalisasi yang lebih adil, masa depan pekerjaan, kripto, kecerdasan buatan, sains dan seni tidak dapat disamarkan: Forum Ekonomi Dunia pada dasarnya merupakan pertemuan tahunan bagi investor untuk berbisnis. Hal lain mungkin penting dan benar, tapi itu hanya masalah sampingan.

Namun pendiri Schwab benar dalam menekankan pentingnya kerjasama dan kesepakatan multilateral di dunia sekarang ini. Pendekatan Trump untuk memperbaiki keadaan dunia dengan berbisnis dengan baik tidak sesuai untuk memecahkan masalah global seperti degradasi lingkungan dan migrasi.

Forum Ekonomi Dunia mempromosikan pertemuan ini sebagai upaya untuk memperbaiki keadaan dunia, tetapi sepertinya tidak benar-benar berniat menjalankannya.

Andreas Becker (vzl/ap)